You are currently viewing Berikan Pelatihan Keamanan Aplikasi, FOSTI FKI UMS Gelar Seminar dan Workshop Make Your Apps Security

Berikan Pelatihan Keamanan Aplikasi, FOSTI FKI UMS Gelar Seminar dan Workshop Make Your Apps Security

  • Post author:
  • Post category:Berita

Keamanan aplikasi dan jaringan merupakan hal yang penting untuk diperhatikan bagi pegiat aplikasi, software, startup, dan lain sebagainya. Hal ini mendorong Forum Open Source Teknik Informatika Fakultas Komunikasi dan Informatika Universitas Muhammadiyah Surakarta (FOSTI FKI UMS) menggelar seminar dan workshop dengan tema ‘Make Your Apps Security’.

Seminar dan workshop tersebut dilaksanakan di Auditorium Moh Djazman Kampus 1 UMS, Sabtu – Minggu (20-214/2019). Acara yang dihadiri oleh lebih dari 180 peserta ini menghadirkan 2 narasumber, yaitu Annisa Nurul Azhar (Dicoding Graduate) dan Esa Firman (Android Developer Bukalapak).

Ketua Panitia Acara, Reylian Prealdream Anareka menjelaskan bahwa seminar ini merupakan agenda tahunan dari FOSTI. “Jadi seminar nasional ini adalah rangkaian daripada seminar nasional workshop, yaitu acara tahunan dari FOSTI yang dimana kita membahas tenatang topik-topik yang sedang hangat di dunia IT,” jelasnya.

Pengambilan tema dalam kegiatan ini dikarenakan banyaknya kasus pembobolan yang terjadi, baik itu database maupun mobile apps. Selain itu, pengambilan tema for startup dikarenakan adanya keresahan dari pemula startup tentang bagaimana membuat sebuah mobile apps, bagaimana cara agar mobile apps yang dikembangkan memiliki keamanan yang baik, serta bagaimana agar user yang nantinya menggunakan mobile apps tersebut merasa aman.

Reylian melihat bahwa penggiat mobile apps di Indonesia masih sedikit. Hal ini didasari karena mereka masih memiliki rasa takut untuk membuat aplikasi untuk startup mereka.

“Kalau di Indonesia kan memang penggiat mobile aps kan masih sedikit banget, terutama kan kalau di Indonesia mobile aps yang paling terkenal seperti Gojek, Tokopedia, Bukalapak. Terus startup-startup kecil itu masih belum berani menginjakkan kaki untuk membuat mobile apps sendiri,” katanya.

Selain itu, rasa takut untuk mengembangkan mobile apps sendiri juga dikarenakan adanya ketidaktahuan cara mengembangkan mobile apps, takut apabila nantinya mobile apps dibobol, serta rasa takut untuk mengembangkan mobile apps-nya. Sehingga dalam kegiatan ini para peserta diberitahu bagaimana cara mengembangkan aplikasi yang dibuatnya serta menjaga keamanannya sekaligus.

Dalam kegiatan seminar di hari pertama, Annisa memaparkan tentang pengalamannya selama berkecimpung di dunia IT. Dia juga sempat memberikan saran agar para praktisi yang ingin mulai fokus ke ranah IT agar mengawali dengan mengembangkan aplikasi android.

Selain itu, Esa Firman lebih cenderung memberikan materi mengenai keamanan sistem mobile apps. Dia juga memberikan pelatihan dihari kedua tentang cara mencari celah coding yang memiliki kemungkinan dibobol. Sehingga para peserta dapat praktik secara dalam membuat keamanan jaringan di aplikasinya sendiri.

Ketua FOSTI FKI UMS, Muhammad Vicky Al Hasri berharap agar kegiatan ini nantinya dapat bermanfaat dan memberikan ilmu yang berguna bagi para peserta. “Harapannya buat temen-temen semoga acara ini bisa bermanfaat, dan mendapat ilmu baik untuk sekarang atau masa mendatang,” harapnya. (Khairul)