You are currently viewing UMS Gelar Aksi Dukung Perjuangan Kemerdekaan Rakyat Palestina

UMS Gelar Aksi Dukung Perjuangan Kemerdekaan Rakyat Palestina

KORAN GALA – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Selasa (7/5/2024) siang, menggelar aksi damai untuk mendukung rakyat Palestina yang memperjuangkan kemerdekaan dari invasi Israel.

Aksi damai yang melibatkan ribuan mahasiswa, termasuk pimpinan UMS tersebut, merupakan bagian dari aksi damai yang digelar serentak di 172 perguruan tinggi yang tergabung dalam Forum Rektor Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (FR-PTMA) se Indonesia.

Dalam aksi damai di lapangan depan Gedung Induk Siti Walidah, Jl. A Yani, Pabelan Kartasura, selain perwakilan fakultas dan pimpinan lembaga di UMS, juga diikuti Rektor UMS, Prof. Dr. Sofyan Anif, para wakil rektor dan senat UMS.

Di panggung orasi mirip panggung pentas musik dengan pengeras suara menggelegar, yang didirikan di ujung selatan depan Gedung Siti Walidah, perwakilan sivitas akademika UMS berorasi sambil meneriakkan kutukan terhadap kekejaman tentara Israel yang sampai saat ini masih melancarkan serangan ke wilayah Palestina.

Setiap kali menutup orasi, perwakilan sivitas akademika maupun pimpinan universitas juga menyuarakan tuntutan kemerdekaan Palestina. Seorang mahasiswi di antara aktivis UMS, membacakan puisi yang melukiskan penderitaan bangsa Palestina akibat gempuran tentara Israel.

Seusai berorasi, melalui pengeras suara mereka meneriakkan takbir Allahu Akbar, Allahu Akbar berulang-ulang dan tuntutan “Free Palestina, Free Palestina, Free Palestina.”

Dalam aksi damai tersebut, peserta aksi tidak banyak membeber spanduk maupun poster. Namun, sebagian besar sivitas akademika dengan jaket almamater biru muda, mengenakan syal dengan lambang bendera Palestina dan mengibarkan bendera Palestina berukuran besar dan kecil.

Sejumlah mahasiswa juga mengedarkan kotak kardus, untuk menghimpun dana yang akan didonasikan kepada rakyat Palestina di pengungsian, yang kehilangan tempat tinggal akibat gempuran serangan Israel.

Rektor UMS, Prof. Sofyan Anif, dalam orasinya menjelaskan, aksi damai dukungan kepada rakyat Palestina yang digelar di 172 perguruan tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah se Indonesia, merupakan kesepakatan FR-PTMA.

“Dukungan kepada rakyat Palestina seperti ini perlu kita suarakan terus. Dana yang kita kumpulkan dari sivitas akademika UMS akan kita donasikan untuk membantu rakyat Palestina. Penyalurannya bersama 172 perguruan tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah yang tergabung dalam forum rektor,” katanya.

Setelah berlangsung sekira 2 jam, aksi berakhir tanpa insiden apapun (Tok Suwarto).***

Sumber: https://www.koran-gala.id/gala-edu/58712613419/ums-gelar-aksi-dukung-perjuangan-kemerdekaan-rakyat-palestina