You are currently viewing Menggagas Gerakan Cinta Lingkungan, HW UMS Laksanakan Amanah HW PTM dan PTA Se-Jateng

Menggagas Gerakan Cinta Lingkungan, HW UMS Laksanakan Amanah HW PTM dan PTA Se-Jateng

  • Post author:
  • Post category:Berita

Gerakan Kepanduan Hizbul Wathan Kafilah Penuntun Moh. Djazman Universitas Muhammadiyah Surakarta (HW UMS), berkesempatan untuk berpartisipasi dalam kegiatan Mahrojan Penghela dan Penuntun (MPP) Hizbul Wathan Se-Jawa Tengah di Bumi Perkemahan Regaloh, Tlogowungu, Kab. Pati. Pelaksanaan kemah yang diikuti oleh kader Pandu Hizbul Wathan se-Jawa Tengah itu digelar dari hari Rabu – Sabtu (01-04/08). Dalam kesempatannya, HW UMS memberangkatkan sebanyak 35 anggotanya. Anggota yang diberangkatan itu terbagi menjadi 4 peran, yakni 20 anggota sebagai peserta, 2 anggota sebagai pendamping, 5 anggota sebagai panitia dan 8 anggota sebagai tim Pemateri Vertical Rescue.

Mahrojan sendiri adalah nama lain dari Jambore, dimana para kader-kader Pandu Hizbul Wathan berkumpul untuk bersilaturahim dan berkegiatan bersama-sama. Kegiatan yang mengusng tema “Mempererat Silaturahmi, meningkatkan kompetensi diri” tersebut diikuti oleh peserta Penghela atau pelajar ditingkat Sekolah Menengah Lanjut Tingkat Atas (SLTA). Tidak hanya pelajar yang menjadi peserta, Mahasiswa dari Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Aisyiyah (PTM / PTA) atau tingkat Penuntun di Jawa Tengah juga ikut andil dalam ajang Silaturahim Akbar Tingkat Wilayah Jawa Tengah tersebut.

Dalam pelaksanaanya, kegiata tingkat Penuntun terdapat beberapa agenda terpisah, yang hanya diikuti khusus oleh para mahasiswa yaitu Talk show Ekspedisi Lingkungan dengan tema Jelajah Indonesia Lebih Nyata, Kunjungan edukasi ke Perusahaan Perikanan Bandeng, Tempat Pembuangan Akhir, dan Peternakan Kelinci. Ditambah lagi Kegiatan Srawung Penuntun Jawa Tengah, yakni sebagai forum yang melahirkan gagasan Gerakan Cinta Lingkungan Penuntun Hizbul Wathan Jawa Tengah.

Muhammad Risqi Mei Sonjaya atau “Mas Mei” sapaan akrabnya selaku Panitia, menjelaskan Gerakan tersebut merupakan gerakan berjamaahnya milik Hizbul Wathan PTM/PTA se-Jawa Tengah “Gerakan Cinta Lingkungan gagasan bersama Penuntun Jawa Tengah, dan nanti akan menghasilkan kegiatan bersama yang bertema peduli lingkungan, dibarengi pengabdian masyarakat” jelasnya.

Gagasan tersebut merupakan bentuk renungan dari Undang-Undang Pandu Hizbul Wathan ke-6 yaitu “Pandu Hizbul Wathan itu menyayangi semua Makhluk, maka Undang-Undang tersebut harus diwujudkan dalam aksinyata, salah satunya melalui Gerakan Cinta Lingkungan Penuntun Hizbul Wathan Jawa Tengah” tutupnya. (Risqi)