Tenda Jepang UMS, Tempat Nongkrong Asyik Bernuansa Negeri Sakura

TRIBUNTRAVEL.COM – Tempat nongkrong ala Jepang kini mulai menjamur di Indonesia.

Di berbagai kota sudah terdapat banyak tempat nongkrong ala Jepang yang bisa kamu kunjungi.

Satu di antaranya ada di Sukoharjo, namanya Tenda Jepang.

Tenda Jepang merupakan tempat nongkrong baru berkonsep Jepang.

Baru dibuka pada Jumat (6/1/2023) lalu, tapi Tenda Jepang sudah banyak mencuri perhatian para wisatawan.

Khususnya bagi mereka yang suka nongkrong sambil kulineran.

Tenda Jepang hadir dengan konsep restoran lokal khas Negeri Sakura.

Tempatnya cukup luas dan sangat autentik Jepang.

Di halaman depan, terdapat hiasan Torii Jepang berwarna merah.

Ini adalah simbol di kuil Shinto Jepang, yang merupakan pembatas dan pintu gerbang kuil.

Area ini juga dilengkapi dengan lampion cantik yang mengelilingi Tenda Jepang.

Melewati gerbang masuk tersebut, pengunjung juga akan menemukan papan bertuliskan aksen Jepang dalam bentuk mirip papan petunjuk arah.

Selanjutnya, langsung terlihat meja kursi untuk makan berkonsep semi outdoor.

Ada dua area yang tersedia.

Satu area ada di dalam tenda terbuka, dan yang lainnya berada di ruang terbuka.

Di satu kesempatan, TribunTravel juga mengunjungi Tenda Jepang untuk nongkrong dan makan malam enak.

Dikunjungi pada Jumat (13/1), suasana Tenda Jepang begitu ramai, bahkan pengunjung juga antre untuk mendapatkan tempat duduk.

Ketika mengunjungi Tenda Jepang, kamu bisa langsung menuju kasir untuk mengambil buku menu.

Tenda Jepang memiliki dapur terbuka yang bisa dilihat pengunjung dari luar saat memasak.

Adapun menu makanan di sini juga bertema Jepang.

Harganya juga terjangkau mulai dari Rp 11 ribuan per porsi dan yang paling mahal cuma Rp 33 ribuan saja.

Terdapat menu favorit beef teriyaki dan ebi furai.

Selain itu ada lagi menu lain seperti beef katsu, chicken teppanyaki, chicken yakiniku, chicken nanban, chicken katsu mentai, ebi tempura, tempura moriawase, dan lain sebagainya.

Soal rasa, cocok di lidah Indonesia karena dimasak dengan bumbu rempah pilihan yang disesuaikan lidah lokal.

Sementara untuk porsi, jangan kaget.

Setiap porsi makanan yang dipesan di Tenda Jepang cukup besar bisa untuk sharing.

Kamu bisa menyantap aneka hidangan di sini dengan atau tanpa nasi.

Dan menariknya lagi, Tenda Jepang menyediakan minuman ocha seharga cuma Rp 4 ribu saja.

Setiap pembelian ocha maka kamu bisa refill sepuasnya secara gratis.

Rasa minuman ocha di sini juga khas banget, dan bikin nagih.

Jam Buka dan Lokasi Tenda Jepang

Tenda Jepang buka setiap hari mulai pukul 16.00-22.00 WIB.

Buat kamu yang bingung mencari tempat makan malam enak bisa mampir ke Tenda Jepang.

Tenda Jepang berada dalam satu kawasan wisata kuliner dengan Pak Boss Juaranya Roti Bakar & Susu di dekat Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Tepatnya ada di bagian depan sebelum memasuki area Pak Boss Juaranya Roti Bakar & Susu.

Jadi untuk mencari lokasi Tenda Jepang, kamu bisa Google Maps di Pak Boss Juaranya Roti Bakar & Susu saja.

Untuk lokasi tepatnya ada di Jalan Tanuragan 2, Nilasari, Gonilan, Kecamatan Kartasura, Kabupaten SukoharjoJawa Tengah.

Rekomendasi hotel terdekat dari Tenda Jepang untuk menginap:

– Lor in Solo Hotel lokasinya di Jalan Adi Sucipto No.47, Kenaiban, Blulukan, Kecamatan Colomadu, Solo, Jawa Tengah, jaraknya sekira 2,5 km.

– Ramada Suites Hotels lokasinya di Jalan Adi Sucipto No.56, Gatak, Gajahan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, jaraknya sekira 2,8 km.

– The Edelweiss Hotel & Villa lokasinya di Jalan Palem Raya, Gatak, Gajahan, Kecamatan Colomadu, Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, jaraknya sekira 2,1 km.

Rekomendasi Tempat Sewa Motor di Sukoharjo

Jika kamu mau keliling kota naik kendaraan roda dua, lebih praktis pesan di tempat sewa motor Sukoharjo.

Ada sejumlah rekomendasi dari TribunTravel yang bisa kamu gunakan untuk keliling kota.

Berikut rekomendasinya:

1. Happy Group

Perusahaan penyedia jasa transportasi Happy Group melayani penyewaan kendaraan roda dua.

Layanan sewa motor Happy Group juga melayani untuk wilayah Sukoharjo, Solo, Klaten, Boyolali, Sragen, dan sekitarnya.

Tak hanya di area Sukoharjo dan sekitarnya, Happy Group sudah ada diberbagai wilayah di Indonesia seperti Semarang, Yogyakarta, Surabaya, Sulawesi, Kalimantan dan lain-lain.

Ada berbagai pilihan unit motor yang bisa kamu pilih sesuai kebutuhan ataupun selera.

Lokasi Happy Group berada di Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah.

Untuk mengetahui informasi lebih lanjut, dapat menghubungi nomor 082136029322.

2. Bedjo Motorent

Butuh sarana transportasi kendaraan roda dua yang murah?

Bisa menggunakan fasilitas penyedia jasa motor di Bedjo Motorent.

Layanan Bedjo Motorent berada di Jalan Kemuning I, RT.02/RW.14, Purwosari, Kecamatan Laweyan, Kota Surakarta, Provinsi Jawa Tengah.

Kamu dapat memakai jasa Bedjo Motorent untuk keperluan segala macam aktivitas.

Syarat untuk penyewaan cukup mudah dan tidak ribet, pastinya memudahkan pelanggannya yang ingin melakukan transaksi pemesanan.

Terkait informasi lebih detailnya, dapat menghubungi langsung ke nomor 081215004842.

3. Vieco Tour

Untuk berkeliling dan beraktivitas seru, Vieco Tour bisa kamu nikmati fasilitasnya.

Unit yang dimiliki Vieco Tour dalam kondisi prima, terawat, dan nyaman untuk digunakan.

Setiap pemesanan 1 unit motor, akan dilengkapi dengan fasilitas helm, jas hujan, masker, dan surat kendaraan yang lengkap.

Lokasi agen sewa Vieco Tour berada di Jalan Raya Palur Solo Sragen, Kecamatan Jaten, Kabupaten Karanganyar, Provinsi Jawa Tengah.

Tak perlu khawatir soal harga, tentunya Vieco Tour menawarkan tarif yang cukup terjangkau.

Bagi yang ingin memesan motor di Vieco Tour, silakan menghubungi ke nomor 082325681491 (WhatsApp).

(TribunTravel.com/Nurul Intaniar)

Sumber : https://travel.tribunnews.com/2023/01/23/tenda-jepang-ums-tempat-nongkrong-asyik-bernuansa-negeri-sakura?page=all