ums.ac.id, PABELAN – Wisuda pondok dan pembekalan Purnastudi bagi Mahasantrinya yang telah duduk di semester 8 telah menjadi agenda rutin Pondok Shabran Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS). Pada tahun 2023 ini, Pondok Shabran UMS mewisuda Mahasantrinya angkatan 2019 yang berjumlah 30 Orang dengan mengambil tema “Penguatan Peran dan Komitmen Kader untuk Menggiatkan Dakwah Pencerahan”.
Ketiga puluh Mahasantri tersebut merupakan mahasiswa Fakultas Agama Islam UMS yang tersebar dari program studi Pendidikan Agama Islam, Hukum Ekonomi Syariat serta Ilmu Al-Quran dan Tafsir.
Prosesi pewisudaaan dilaksanakan pada hari Sabtu, 27 Mei 2023 di Aula Kantor Pimpinan Pusat Muhammadiyah Yogyakarta, di Jalan Cik Ditiro Yogyakarta.
Acara dibuka dengan sambutan Direktur Pondok Shabran UMS, Ustadz Nur Rizqi Febriandika, S. Sy., M. BA., M.SEI. yang dilanjutkan dengan materi pertama yang disampaikan oleh Kepala LPPIK UMS, Dr. Imron Rosyadi, M. Ag. dengan materinya yang berisi tentang Profil Kader dan Peran untuk Dakwah Pencerahan.
Kemudian acara dilanjutkan dengan materi kedua yang disampaikan oleh Ustadz Drs. KH. Agus Tri Sundani dari Pimpinan Pusat Muhammadiyah yang mengisi materi tentang Pembekalan Dakwah Komunitas. Sebelum acara pewisudaaan, dilakukan pembinaan dan pembagian lokasi penempatan Pengabdian Mahasantri oleh Direktur Pondok Shabran UMS.
Hingga akhirnya puncak acara yaitu pewisudaaan yang dilakukan langsung oleh Ustadz Nur Rizqi Febriandika, S. Sy., M. BA., M.SEI., dengan tahapan Mahasantri maju satu persatu kemudian menerima Sertifikat dan ucapan selamat Wisuda. Acara ditutup dengan foto bersama, dan kembali pulang menuju Pondok Shabran UMS. (Exan Shabran UMS)