RADARSOLO.COM – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) jadi tuan rumah Kontes Robot Indonesia (KRI) 2024. Ini merupakan tingkat nasional, yang diikuti mahasiswa bidang rancang bangun dan rekayasa robotika.
Pelaksanaan KRI tingkat wilayah tahap II menggunakan platform Zoom Meeting. Wakil Ketua Panitia Muhammad Alfatih menjelaskan, persiapan yang dilakukan adalah memastikan jaringan listrik dan internet berjalan baik.
“Paling utama dalam persiapan tingkat wilayah ini adalah listrik, jaringan, kemudian sumber daya manusia (SDM),” ungkap Alfatih di Gedung Edutorium KH Ahmad Dahlan UMS, Sabtu (27/4).
Alfatih menambahkan, sudah berkoordinasi dengan person in charge (PIC) di setiap divisi lomba. Kemudian memberi pengarahan kepada liaison officer (LO) acara. Setelah pengarahan, PIC dan LO berkoordinas dengan masing-masing divisi.
Terdapat tujuh divisi yang berkoordinasi., Mulai dari divisi Kontes Robot ABU Indonesia (KRAI), Kontes Robot SAR Indonesia (KRSRI), Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Beroda, Kontes Robot Sepak Bola Indonesia (KRSBI) Humanoid, Kontes Robot Seni Tari Indonesia (KRSTI), Kontes Robot Tematik Indonesia (KRTMI), hingga Kontes Robot Bawah Air Indonesia (KRBAI).
“Pada tahap ini kami menyiapkan dua provider jaringan. Bekerja sama dengan Biro Teknologi Informasi UMS. Kami juga seleksi pada Senin (29/4) semua berjalan lancar,” tegas dosen UMS itu.
Sementara itu, penanggung jawab (PJ) acara Ahmad Kholid Alghofari menegaskan, pengecekan ini memastikan agar saat berlaga, UMS sebagai host sudah siap dengan matang. Nantinya, hasil seleksi akan diambil peserta yang lolos tingkat nasional yang digelar luring di UMS.
“Kami berharap UMS sebagai kampus unggul bisa menjadi host yang baik. Lomba berjalan lancar tidak ada kendala. Sehingga menghasilkan juara robotik di Indonesia yang berdaya saing,” paparnya. (zia/fer)
Sumber: https://radarsolo.jawapos.com/pendidikan/844601493/ums-tuan-rumah-kontes-robot-nasional-2024