Temu Alumni Akbar UMS 2022, Rektor Ajak Alumni Membangun Almamater dan Bangsa

SOLO-Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Prof. Dr. Sofyan Anif, MSi mengajak alumni UMS membangun almamater serta mebangun bangsa.

Dua hal itu disampaikan Rektor UMS saat memberi sambutan dalam Temu Akbar Alumni UMS 2022 yang dihadiri lebih dari 500 alumni.

Temu Akbar Alumni UMS 2022 digelar di gedung Edutorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Surakarta, Minggu, 28 Agustus 2022 dengan tema “Temu Akbar Alumni Tilik Institusi”.

Rektor UMS mengatakan, makna membangun UMS adalah bahwa saat ini UMS mendidik mahasiswa yang akan hidup pada jaman yang jauh lebih maju dari jaman sekarang.

“Maka sudah barang tentu (lulusan UMS) harus punya keunggulan komparatif, harus memiliki karakter berbeda dengan perguruan tinggi yang lain baik negeri maupun swasta,” terang Rektor UMS.

Dalam hal membangun bangsa, Rektor UMS menyebutkan, lulusan UMS tersebar di seluruh daerah di Indonesa. Jumlah alumni UMS saat ini sekitar 160 ribu orang.

Namun saat ini belum banyak alumni UMS di daerah Indonesia timur. Sehingga di masa depan, UMS diharapkan bisa lebih banyak menciptakan lulusan dari wilayah Indonesia timur.

Dengan demikian UMS juga dapat berkontribusi terhadap pembamgunan yang ada di wilayah indonesia bagian timur.

“Saya sudah berkeliling ke semua provinsi di Indonesia dan saya melihat belum banyak alumni UMSdi wilayah Indonesia timur,” kata Rektor UMS.

Pada kempatan yang sama Rektor UMS juga mengajak alumi UMS menyukseskan perhelatan Muktamar Muhmmadiyah dan Aisyiyah ke 48 yang akan dilakukan tanggal 18 sampai 20 November 2022 mendatang di kampus UMS.

“Saya mengajak semua alumni UMS mendukung, menyiarkan perhelatan Muktamar Muhammada ke 48 yang akan dilakukan tanggal 18-20 November nanti. Saya juga berharap tidak hanya hadir dalam kesempatan hari ini saja, tapi tanggal 18 sampai 20 nanti kembali lagi ke UMS sebagai peerta atau penggembira muktama,” rerang Rektor UMS

Ajakan yang sama juga disampaikan Sekjen IKA A’LUMN UMS, Bambang Sukoco saat memberi sambutan.

Ia mengatakan bahwa kesuksesan penyelenggaraan Muktamar Muhammaidyah dan Aisyiyah menjadi marwah dan harga diri dari alumni UMS semua.

Bambang pun mengajak semua a’lumni yang hadir da’lam temu alumni untuk meneriakan kata-kata semantat mendukung gelaran muktamar.

“Muktamar Muhammadiyah dan Aisyiyah ke 48….,” kata Bambang.

“Kami bisa,” sahut alumni bersama-sama.

Sementara itu, Ketua IKA Alumni UMS 2022-2025, Aditya Warman mengatakan, tugas alumni adalah sebagai hub, enabler menjadkan added va’lue pada target-taget kampus.

“Alumni itu aset kampus. Tugas alumni menjadi hub untuk menjadikan added value pada setiap target target kampus. Target kampus itu mencetak talenta unggul di industri, bukan hanya luluan terbaik,” kata Aditya Warman.

Caranya ada tiga hal. Pertama, mengubah perspektif. Kedua, memberikan ruang tumbuh lewat ekosistem di dunia industri.

Ketiga membangun tambahan kurikulum yang lebih cocok dengna kebutuhan industri kedepan.

“Karena alumni ada di ekonomi, pendididkan, riset dan banyak hal. Saya kira tiga hal itu, cukup itu,” kata luluan Fakultas Psikologi tahun 1991 itu. (Dafin/Humas)

Hari Kesehatan Nasional 2024, UMS Tekankan Pentingnya Sinergi Tangani Masalah Kesehatan di Indonesia
12Nov

Hari Kesehatan Nasional 2024, UMS Tekankan Pentingnya Sinergi Tangani Masalah Kesehatan di Indonesia

ums.ac.id, SURAKARTA – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) 2024, Wakil Rektor IV Universitas…

HMP Gizi UMS Lakukan Penelitian Pengukuran Antropometri Untuk Atlet Panahan
12Nov

HMP Gizi UMS Lakukan Penelitian Pengukuran Antropometri Untuk Atlet Panahan

ums.ac.id, SOLO – Himpunan Mahasiswa Prodi (HMP) Ilmu Gizi Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) mengadakan kegiatan…

UMS Terima Kunjungan dari MA Tahfidz Nurul Iman Karanganyar, Kenalkan Beasiswa dan Proses Penerimaan Mahasiswa Baru
11Nov

UMS Terima Kunjungan dari MA Tahfidz Nurul Iman Karanganyar, Kenalkan Beasiswa dan Proses Penerimaan Mahasiswa Baru

ums.ac.id, SURAKARTA – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) kembali menerima kunjungan dari siswa MA Tahfidz Nurul…