Bambang GAGE Design, Berikan Strategi Mengenal Pasar Bisnis pada Peserta WMK UMS 2023

ums.ac.id, SOLO – Sebagai Perguruan Tinggi Pelaksana (PTP) Wirausaha Merdeka (WMK) tahun 2023, Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) memberikan serangkaian materi sebagai bekal mahasiswa dalam mengembangkan wirausaha. Pemaparan materi tersebut dilaksanakan secara hybrid melalui zoom meeting dan langsung di Ruang Seminar Gedung Edutorium UMS, Senin (8/8).

Setelah mendapatkan pengenalan potensi dan bakat bisnis, materi selanjutnya yang diberikan pada peserta WMK UMS 2023, sangat menarik dengan tema ‘Strategi Mengenal Pasar Bisnis’ yang disampaikan Bambang Nugroho, S.Sn pemilik GAGE Design.

Pada awal materi, salah satu peserta WMK, Gandi Taufik mahasiswa Universitas Muhammadiyah Tasikmalaya ditantang untuk menceritakan usaha yang sudah dijalankan. Kemudian dari cerita yang disampaikan, menjadi satu studi kasus sekaligus pemantik materi yang dibawakan.

Dalam kesempatan itu, Bambang GAGE, kemudian menyampaikan tips dalam mencari pasar saat memulai usaha. Identifikasi potensi dasar lalu melakukan analisis SWOT (Strenghs, Weakness, Opportunities, Threats)

“Coba cari tahu apa yang dibutuhkan oleh konsumen kemudian melakukan identifikasi kebutuhan. Setelah menentukan kebutuhan, lakukan analisis permintaan dan penawaran. Selain itu, perlu untuk mencari waktu yang tepat untuk meluncurkan produk,” ujar dia yang akrab disapa Bambang GAGE itu.

Menurutnya, perlu untuk peserta WMK ini memahami tipe-tipe pasar bisnis ke bisinis yang terbagi menjadi 3 tipe yaitu, industrial market, reseller market, dan government market.

“5 Strategi pemasaran yang dapat dilakukan untuk meningkatkan penjualan yaitu: (1) Mengenali pelanggan ‘Pelanggan adalah Raja’; (2) Pilih lokasi strategis; (3) Menggunakan internet marketing; (4) Lakukan promosi; (5) Menjalin hubungan dengan pelanggan melaui media social,” paparnya.

Strategi promosi yang dapat dilakukan, lanjutnya, dengan cara mengenali target pasar, membuat peta konsep untuk pemasaran, masuk ke komunitas bisnis, menggunakan media social dan melakukan endorsement.

“Banyak strategi yang dapat dilakukan, seperti membuat website, membuat promosi video promosi, memberikan diskon khusus, membuat giveaway dan menggunakan marketplace,” pungkasnya. (Fika/Humas)

Diklat Anggota 2024, UMS Bentuk Kader HW Seperti Jenderal Soedirman
16Nov

Diklat Anggota 2024, UMS Bentuk Kader HW Seperti Jenderal Soedirman

ums.ac.id, SURAKARTA – Hizbul Wathan Kafilah Penuntun Moh Djazman Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar pelepasan…

Dukung Aktivis Kemahasiswaan, UMS Tambah Kuota Beasiswa Ormawa 2024
16Nov

Dukung Aktivis Kemahasiswaan, UMS Tambah Kuota Beasiswa Ormawa 2024

ums.ac.id, SURAKARTA – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) terus menunjukkan komitmennya dalam mendukung para aktivis mahasiswa…

Masta PMB UMS Batch II 2024, Bekali Mahasiswa Jadi Pribadi Unggul di Masa Depan
16Nov

Masta PMB UMS Batch II 2024, Bekali Mahasiswa Jadi Pribadi Unggul di Masa Depan

ums.ac.id, SURAKARTA – Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menggelar Masa Ta’aruf (Masta) Penyambutan Mahasiswa Baru (PMB)…