You are currently viewing Damkar dan BPBD Sukoharjo Berburu Ular di Asrama Putri UMS

Damkar dan BPBD Sukoharjo Berburu Ular di Asrama Putri UMS

RADARSUKOHARJO.COM – Personel pemadam kebakaran (damkar) dan Badan Penanggulangan BPBD Kabupaten Sukoharjo menerima laporan adanya ular berbisa, kemarin (28/8). Tepatnya di kawasan asrama mahasiswa putri Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Desa Pabelan, Kecamatan Kartasura.

Kepala Bidang Pemadam Kebakaran, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kabupaten Sukoharjo Margono membenarkan adanya laporan ular berbisa berkeliaran di asrama mahasiswa putri UMS. Setelah mendapat laporan, diterjunkan personel damkar, BPBD, termasuk mahasiswa pecinta alam dan Balai Besar Wilayah Sungai Bengawan Solo (BBWSBS).

“Tim gabungan terjun ke lokasi untuk mengevakuasi ular. Kami bersihkan ilalang dan rumput liar yang ada di sekitar sungai,” kata Margono.

Margono menambahkan, asrama tersebut berada tepat di pinggir aliran sungai. Wajar jika ada laporan ular berbisa berkeliaran. Setelah lokasi dibersihkan, ada temuan seekor ular pucuk.

“Kami mengimbau kepada warga untuk waspada, ketika ada ular yang masuk ke permukiman. Karena saat ini musim kemarau, cuacanya panas. Ular biasanya keluar mencari mangsa,” imbuhnya. (kwl/fer)

Editor: Damianus Bram

Sumber : https://radarsolo.jawapos.com/sukoharjo/842891136/damkar-dan-bpbd-sukoharjo-berburu-ular-di-asrama-putri-ums