Antusias, Mahasiswa KKN MAs Tim 37 Adakan Sosialisasi dan Pelatihan Wordwall Sebagai Media Pembelajaran Berbasis Teknologi untuk Guru di SD N Cabeyan 02

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

SUKOHARJO, 08 Agutus 2024 Mahasiswa KKN MAs kelompok 37 melaksanakan kegiatan program kerja pertama yaitu sosialisasi dan pelatihan wordwall sebagai media pembelajaran berbasis teknologi yang dilakukan di Sekolah Dasar Negeri Cabeyan 02 dengan penanggung jawab sekaligus pemateri ialah Hanna Amelia salah satu mahasiswi dari Perguruan Tinggi Universitas Muhammadiyah Prof. Dr. Hamka, Jakarta. Guna meningkatkan inovatif dan kreativitas penggunaan media pembelajaran yang akan diaplikasikan ke dalam proses pembelajaran untuk membuat peserta didik dapat lebih aktif dalam menerima materi yang diajarkan.

Kegiatan dimulai pada pukul 12.30 WIB dengan sambutan Kepala Sekolah yang diwakili, sambutan dari ketua kelompok, dan dilanjutkan dengan pemaparan materi tentang Wordwall. Para bapak dan ibu guru diperkenalkan dengan Wordwall sebagai platform online yang memungkinkan dan memudahkan pengguna untuk membuat berbagai jenis permainan pendidikan dan aktivitas yang interaktif. Kemudian pemateri menjelaskan manfaat, komponen-komponen dan cara penggunaan Wordwall yang dapat digunakan sebagai media pembelajaran berbasis teknologi.

Setelah dilaksanakan pemaparan materi, pemateri melanjutkan untuk mendampingi ibu dan bapak guru dengan membuat komponen-komponen yang ada pada Wordwall yang dibantu oleh rekan tim KKN MAs kelompok 37 lainnya. Lalu diadakannya sesi tanya jawab untuk ibu dan bapak guru agar yang belum dapat dimengerti segera dibantu dengan jawaban-jawaban yang bisa lebih dipihami. Kemudian pemateri bersama dengan ibu dan bapak guru mencoba bermain pada komponen yang telah pemateri buat agar lebih konkrit ketika diterapkan dalam proses pembelajaran oleh ibu dan bapak guru.

Antusias yang diberikan oleh ibu dan bapak guru dapat membuat kegiatan yang dilaksanakan berjalan dengan baik, santai, dan menyenangkan. Bahkan ibu dan bapak guru menunjukkan kesan bahwa beliau sangat terbantu dengan diadakannya program kerja ini di Sekolah Dasar Negeri Cabeyan 02, dan akan diaplikasikan ke peserta didik di dalam kelas.

Kegiatan ditutup dengan sesi foto bersama dan saling memberikan kesan yang baik. Dengan diadakannya kegiatan program kerja ini, diharapkan dapat membuat guru dan peserta didik saling aktif dalam pembelajaran, membuat suasana jauh lebih senang, dan hasil yang didapatkan jauh lebih baik.

(Tim KKN MAs 37, Desa Cabeyan, Kec. Bendosari, Kab. Sukoharjo)