FIK UMS Gandeng Faculty of Physical Therapy Mahidol, Thailand Jalin Kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi

ums.ac.id, SURAKARTA – Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menjalin kerja sama Tri Dharma Perguruan Tinggi dengan Faculty of Physical Therapy, Mahidol University (Fac PT MU) Thailand.

Kepala Program Studi Profesi Fisioterapi yaitu Dwi Rosella Komalasari, Ftr., M.Fis., Sp. Vest., Ph.D., mengungkapkan kerja sama ini sudah dilakukan sejak tahun 2020 dalam rangka kolaborasi Tri Dharma Perguruan Tinggi terkait pendidikan, pengabdian dan pengajaran.

“Kalau di pendidikan kita jelas ada visiting professor sudah berkali-kali sejak 2021. Jadi kita mengundang beliau untuk datang ke Indonesia maupun dilakukan secara online. Kemudian kalau pengabdian masyarakat kita juga sudah melakukan kolaborasi dua kali,” ungkapnya Sabtu, (31/8).

Selain itu, kerja sama dilakukan dalam bentuk Student Exchange yang merupakan salah satu wujud implementasi kerja sama bidang pendidikan.

BACA JUGA IMM FIK UMS Jadi Tim Medis Cek Kesehatan Gratis Ratusan Warga di Cepogo Boyolali

“Dua mahasiswa yang telah lolos seleksi dan mengikuti program tersebut adalah Erica Dimashanda dan Rosi Marcelia Yuliza semester 3 program Profesi Fisioterapi, yang dilaksanakan dari tanggal 5 hingga 30 Agustus 2024,” terangnya.

Kaprodi Fisioterapi itu menyampaikan bahwa mahasiswa profesi tersebut melaksanakan clinical practice di Private Clinic of Physical Therapy di Salaya Clinic dan Pinklo Clinic.

“Pada clinical practice ini mahasiswa belajar di beberapa kompetensi fisioterapi, di antaranya muskuloskeletal, neuromuskular, pediatri dan komunitas, dibimbing langsung oleh clinical educator dan dosen Fac. PT MU. Kegiatan ini sangat memberikan manfaat kepada mahasiswa untuk mempelajari pelayanan fisioterapi secara internasional dan pendidikan fisioterapi tingkat internasional,” paparnya.

Dwi Rosella Komalasari berharap jalinan kerja sama ini bisa lebih meluas tidak hanya dari Fisioterapi, karena FIK UMS sendiri memiliki 4 prodi selain Fisioterapi ada Keperawatan, Ilmu Gizi dan Kesehatan Masyarakat.

“Selain itu harapan saya, jumlah mahasiswa yang diterima untuk mengikuti program Student Exchange bisa ditambah kuotanya. Kalau ini kita baru diberi 2 mahasiswa, semoga selanjutnya bisa bertambah lagi,” tambahnya.

Hal ini diperkuat oleh Dekan Fac. PT MU, Assoc. Prof. Jarugool Tretruluxana, Ph.D kerja sama antara FIK UMS dan Fac. PT MU terus berkembang dan maju, tidak hanya di bidang student exchange tetapi bidang lainnya, misal penelitian, pengabdian masyarakat dan publikasi hasil penelitian. (Fika/Humas)