Kelompok 69 KKNMAs Edukasi Warga Cegah Stunting: Pentingnya Gizi Seimbang untuk Ibu Hamil dan Menyusui

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

Kenokorejo – Senin 12 Agustus 2024, Kelompok 69 Kuliah Kerja Nyata Muhammadiyah Aisyiyah (KKNMAs) melakukan kegiatan sosialisasi terkait dengan stunting.

Sosialisasi ini dilakukan dalam rangka pencegahan stunting melalui pemenuhan gizi kepada ibu hamil dan menyusui. Dengan dihadiri oleh kader posyandu RT 1 – 4 dan warga RW 06 Desa Ledok.

Selain mengadakan sosialisasi, tim 69 membagikan puding kacang ijo kepada ibu hamil, ibu menyusui, lansia, dan kepada anak-anak yang sedang melakukan posyandu. Bahkan tim 69 membagikan beberapa poster yang berisikan informasi terkait dengan dampak stunting hingga upaya dalam pencegahan stunting.

Kami berharap dengan adanya sosialiasi ini dapat memberikan kesadaran betapa pentingnya pemenuhan gizi yang seimbang bagi ibu hamil dan menyusui. Selain itu, dengan adanya sosialisasi ini diharapkan dapat menjadi upaya dalam pengurangan dan pencegahan stunting dimasa yang akan datang

(Tim Kelompok KKNMAs 69)