KKN MAs Kelompok 05 Sukses melaksanakan Program Kerja Penyuluhan Interaksi Obat Dengan Makanan Bersama Ibu-Ibu PKK Desa Trosemi

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

SUKOHARJO, Rabu 14 Agustus 2024. Mahasiswa KKN MAs kelompok 05 melaksanakan program kerja pada pukul 12:15 dini hari bertempat di Kantor Desa Trosemi. Kegiatan ini berupa penyuluhan interaksi obat dengan makanan, ibu-ibu PKK Desa Trosemi merupakan sasaran penyuluhan .

“Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat tentang berbagai jenis interaksi antara obat dan makanan, membantu masyarakat memahami pentingnya mengikuti petunjuk penggunaan obat, termasuk kapan dan bagaimana mengkonsumsi obat sehubungan dengan makanan, untuk memastikan obat bekerja dengan optimal. Serta Mengurangi risiko efek samping dan komplikasi yang disebabkan oleh interaksi antara obat dan makanan”, ucap Ivan Bahtiar Al Fahri selaku pemateri sekaligus penanggungjawab dari kegiatan penyuluhan tersebut.

Kesimpulan dari Penyuluhan Interaksi Obat dengan Makanan ini yaitu penting bagi masyarakat untuk memahami interaksi obat dengan makanan guna memastikan keamanan dan efektivitas pengobatan. Penyuluhan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran tentang pentingnya memperhatikan makanan yang dikonsumsi saat mengonsumsi obat

*TIM KKN MAS DESA TROSEMI 5*