Tingkatkan Literasi di Sekolah! Perpustakaan Serahkan ‘UMS Library Corner’ ke SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta

ums.ac.id, SURAKARTA – Dalam rangka meningkatkan literasi, Perpustakaan dan Pusat Layanan Digital Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) melakukan serah terima ‘UMS Library Corner’ ke SMA Muhammadiyah Program Khusus (PK) Kottabarat Surakarta Senin, (5/8) di ruang Perpustakaan SMA Muhammadiyah PK Kotta Barat Surakarta.

Kepala Perpustakaan UMS, Maria Husnun Nisa, S.Sos., MA., mengungkapkan program UMS Library Corner ini merupakan program pengabdian masyarakat dari tahun lalu.

“Jadi kami maksudkan untuk mendukung pengembangan literasi dan meningkatkan kualitas pendidikan di sekolah-sekolah, khususnya di Muhammadiyah,” tegasnya.

Maria Husnun Nisa mengungkapkan, pada tahun lalu Perpustakaan UMS meluncurkan 4 program semacam ini di lingkungan sekitar Solo dan Alhamdulillah pada tahun ini dapat bekerja sama dengan SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta.

“Sekolah yang kami berikan program tersebut, Alhamdulillah mendapatkan akreditas perpustakaan A. Sehingga kami berharap, dengan adanya kerjasama ini juga bisa membantu proses akreditasi sekolah ini nantinya,” ujarnya.

Selain itu, Perpustakaan UMS juga berharap SMA ini mendapatkan akses informasi dan sumber bacaan yang lebih luas lagi sehingga dapat meningkatkan literasi baik siswa maupun guru-gurunya.

“Salah satu tujuan kami itu, bukan UMS saja yang maju tapi ayo kita maju bersama sama,” ajaknya.

Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah Program Khusus Kottabarat, Upik Mairina, S.Pd., mengucapkan terima kasih sudah memilih sekolah ini diberikan bantuan UMS Library Corner, dan sangat menyambut baik kerja sama ini.

“Terima kasih khususnya pada Perpustakaan UMS sudah membuat cantik dengan menghias perpustakaan kami. Kata anak-anak perpustakaannya sekarang sudah hidup,” ujar Kepala Sekolah SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta itu.

Kalau sama UMS, lanjutnya, sudah bekerja sama cukup lama. Tetapi kalau dengan pihak Perpustakaan ini baru pertama.

“Kami nanti minta bantuan juga pendampingan dari Perpustakaan UMS ketika kami sedang proses akreditasi dan sebagainya. Semoga dengan bantuan ini anak-anak nyaman dan senang untuk datang ke Perpustakaan,” pungkasnya.

Acara tersebut dilanjutkan penandatanganan MoU kerja sama antara Perpustakaan UMS dan SMA Muhammadiyah PK Kottabarat Surakarta dan serah terima secara simbolis. (Fika/Humas)

Jadi Kampus dengan Kualitas Riset Tertinggi di Indonesia, UMS Fokus Tingkatkan Kualitas Penelitian dan Kerjasama Internasional
02Nov

Jadi Kampus dengan Kualitas Riset Tertinggi di Indonesia, UMS Fokus Tingkatkan Kualitas Penelitian dan Kerjasama Internasional

ums.ac.id, SURAKARTA — Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) sebagai kampus yang Mencerahkan, Unggul, Mendunia terus berkomitmen…

Lokakarya Digitalisasi Sekolah: Tim UMS Berikan Pelatihan Peningkatan Pemanfaatan Teknologi untuk Pembelajaran
02Nov

Lokakarya Digitalisasi Sekolah: Tim UMS Berikan Pelatihan Peningkatan Pemanfaatan Teknologi untuk Pembelajaran

ums.ac.id, SURAKARTA — Dalam rangka mendukung digitalisasi pendidikan, Dosen Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) sekaligus Kabag…

Perpustakaan UMS Gelar Kegiatan Refreshing Staff Bersama Aice
02Nov

Perpustakaan UMS Gelar Kegiatan Refreshing Staff Bersama Aice

ums.ac.id, SURAKARTA – Perpustakaan Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) menyelenggarakan kegiatan yang menarik untuk para staff…