KKN MAs Tim 132 Berkunjung Anak Terkena Stunting di Desa Pablengan dan Berikan Kenang-kenangan ke TPA Dusun Tawangrejo

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

PABLENGAN, (2/9/2024) hari senin pukul 10.00-selesai kunjungan kerumah anak yang terkena kasus stunting dan pukul 15.30-17.00 pemberian kenang-kenangan ke TPA Tawangrejo.

TIM KKN MAs 132, melaksanakan perlakuan tindak lanjut (PTL) untuk kasus stunting di desa pablengan. Desa pablengan terdapat 3 orang anak yang terkena stunting maka dari itu kami TIM ANGGOTA KKN MAs 132 berupaya memberikan makanan tambahan berupa telur, susu, dan bahan-bahan untuk pembuatan puding jagung yang akan dikonsumsi oleh adik-adik yang terkena kasus stunting harapan kami dengan pemberian makanan tambahan tersebut dapat mengurangi kasus stunting di desa pablengan dari 3 orang menjadi 0.

Pemberian makanannya juga sudah kami jelaskan kepada orangtua mereka bahwa makanan yang diberikan tidak boleh menggunakan gula sedikitpun.

Pada sore hari pukul 15.30-17.00 kami memberikan kenang-kenangan kepada anak-anak TPA Dusun Tawangrejo berupa buku mengaji dan satu buah tong sampah. Harapan kami nantinya anak-anak TPA Tawangrejo lebih giat lagi dalam belajar mengaji.

(TIM KKN MAs 132, PABLENGAN, MATESIH)