Kemasan, 19 Agustus 2024 – Kelompok 66 Program Kerja Kuliah Kerja Nyata (KKN) MAS 2024 menggelar acara Sosialisasi Penanaman Tumbuhan TOGA (Tanaman Obat Keluarga) serta Pembuatan POC (Pupuk Organik Cair) di rumah Ibu Widarti, Ketua Kelompok Wanita Tani (KWT). Acara ini dimulai pada pukul 09.00 hingga 11.45 WIB dan bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan dan keterampilan masyarakat dalam bertanam serta pembuatan pupuk organik cair.
Dalam kegiatan ini, mahasiswa KKN melakukan sosialisasi mengenai manfaat tumbuhan Toga dan sayur untuk kesehatan dan kesejahteraan keluarga. Peserta juga diajak langsung dalam proses penanaman tanaman tersebut. Selain itu, mahasiswa memberikan edukasi tentang pembuatan pupuk organik cair, yang bertujuan untuk meningkatkan kualitas tanah dan hasil tanaman secara ramah lingkungan.
Kegiatan ini mendapat sambutan positif dari peserta, yang terlihat antusias mengikuti setiap sesi. Melalui program ini, diharapkan masyarakat dapat menerapkan pengetahuan yang diperoleh untuk meningkatkan kualitas hidup melalui bertani secara mandiri.