Surakarta, 31 Juli 2024 – Telah dilakukan pembekalan komprehensif oleh Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) untuk menjamin kesiapan peserta KKN MAS menjadi agen perubahan di berbagai wilayah di Indonesia.
KKN MAS yang diinisiasi oleh Beni Suhendra Winarso S.E., M.Si dilakukan pertama kali dengan nama KKNMu di Kota Metro pada bulan Agustus-September 2014. KKN MAS merupakan Pengabdian Masyarakat Mahasiswa-Mahasiswi Perguruan Tinggi Muhammadiyah dan Perguruan Timggi Aisyiyah seluruh Indonesia yang pada tahun ini dilakukan di Kabupaten Sukoharjo dan Karanganyar, Jawa Tengah pada tanggal 3 Agustus – 10 September dengan Universitas Muhammadiyah Surakarta sebagai tuan rumah.
Berdasarkan data statistik, Tema KKN MAS 2024 yang diangkat adalah “UMKM Unggul, Stunting Menurun” yang diharapkan dapat menjadi langkah awal nyata untuk menunjukkan eksistensi mahasiswa dalam pengabdiannya kepada Masyarakat.
Pembekalan intensif yang dilakukan dari pagi hingga sore hari menjadikan mahasiswa dari berbagai perguruan tinggi di seluruh Indoensia ini berlomba-lomba untuk membekali diri dengan ilmu dan mempersiapkan program unggulan yang nantinya diharapkan bisa menurunkan angka stunting dan meningkatkan eksistensi UMKM dan potensi dari setiap wilayah.
Tim KKN MAS Desa Karangbangun pun ikut berkontribusi aktif dalam menyukseskan KKN MAS tahun 2024. Tim yang beranggotakan dari 8 orang ini menyimak dengan seksama dan menjadikan hasil pembekalan sebagai landasan dalam penyusunan program unggulan. Program unggulan yang berfokus untuk menurunkan angka stunting dan meningkatkan poteni UMKM dirancang sebegitu rapi yang diharapkan bisa mewujudkan Indonesia anti stunting dan UMKM yang bisa merambah ke pasar internasional.
Stuktur Tim KKN MAs Desa Karangbangun terdiri dari
1. Chaidar Ali Albasyar (Universitas Muhammadiyah Purwokerto) sebagai Ketua,
2. Febriana Emy Mufli Hatin (Universitas Muhammadiyah Surakarta) sebagai sekretaris,
3. Rizqiana Tri Aryaningrum (Universitas Ahmad Dahlan) sebagai Bendahara
4. Dea Lestari (Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung) sebagai PJ PDD
5. Debi Sintia (Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung) sebagai PJ Acara
6. Nurhalimah (Universitas Muhammadiyah Cirebon) sebagai PJ Humas dan P3K
7. Daniel (Universitas Muhammadiyah Bangka Belitung) sebagai PJ PDD
8. Bagas Adi Faizin (Universitas Muhammadiyah Pekajangan Pekalongan) sebagai PJ Acara
Diharapkan dengan dilaksanakannya KKN MAS tahun 2024 ini, dapat menciptakan kerjasama antar peserta dengan masyarakat terutama pada Tim KKN MAS Desa Karangbangun dan dapat memberikan manfaat kepada masyarakat
(Tim KKN MAS kelompok 134)