Mahasiswa KKN MAs Kelompok 60 Hadiri Kegiatan TPQ dan Berpamitan

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

Sukoharjo, 8 September 2024-Mahasiswa KKN MAs berpamitan mengakhiri program Kuliah Kerja Nyata (KKN) mereka di Desa Tegalmade dengan menghadiri kegiatan di Taman Pendidikan Al-Qur’an (TPQ) yang diselenggarakan oleh ibu-ibu dukuh Nawud. Kegiatan ini menjadi momen spesial karena juga merupakan bagian dari acara pamitan sebelum mahasiswa KKN kembali ke kampus.

Selama acara, mahasiswa KKN berpartisipasi dalam berbagai kegiatan TPQ, termasuk pembelajaran Al-Qur’an, dan permainan edukatif bersama anak-anak. Mereka juga turut membantu dalam persiapan dan pelaksanaan kegiatan, serta memberikan kontribusi dalam mendukung program pendidikan agama di desa.

Dengan selesainya program KKN, kamu Tim KKN 60 mengucapkan terima kasih kepada seluruh masyarakat, terutama ibu-ibu yang telah berkolaborasi dan mendukung mereka selama kegiatan berlangsung. Acara pamitan ini menjadi simbol berakhirnya program KKN.