Tim Pengabdian UMS Berikan Motivasi Pengembangan Usaha Potensi Lokal dan Lakukan Atraksi Sulap

ums.ac.id, SURAKARTA – Bertempat di salah satu rumah pengurus Kelompok Tani Marsudi Margo Mulyo Kaligentong, telah diadakan kegiatan pengabdian masyarakat dalam bentuk motivasi pengembangan usaha berbasis potensi lokal di desa Kaligentong, Boyolali. Kegiatan ini merupakan bagian dari kegiatan Pemberdayaan Desa Binaan (PDB) Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS) di Kaligentong, kecamatan Gladagsari Kab. Boyolali, yang dikoordinir oleh Prof. Dr. Muhtadi, M.Si.

Kegiatan PDB di Kaligentong ini bertujuan untuk mendampingi masyarakat untuk meningkatkan potensi lokal khususnya singkong Kingkong untuk pemberdayaan ekonomi masyarakat.

Kegiatan pengabdian dalam bentuk Motivasi pengembangan usaha berbasis potensi lokal ini, diberikan oleh Dr. Suranto, MT., MM., yang merupakan salah satu Motivator Kewirausahaan Nasional di kota Soloraya, dan juga anggota tim pelaksana PDB UMS.

Pada sesi motivasi tersebut, Suranto melakukan atraksi sulap yang diharapkannya dapat meningkatkan motivasi peserta untuk menguatkan potensi lokal mereka.

“Para peserta sangat antusias mengikuti kegiatan ini, karena Bapak Suranto selaku motivator, menampilkan atraksi sulap dan melakukan interaksi yang sangat baik dengan para peserta dalam memberikan motivasi,” kata Triyanto selaku ketua kelompok tani, Selasa (17/9).

Triyanto menyebutkan, kelompoknya menjadi lebih bersemangat dan membuka wawasan bahwa potensi lokal berupa singkong, pisang dan tanaman empon-empon ini akan memberikan nilai ekonomis yang lebih, jika diolah menjadi produk-produk olahan yang dibutuhkan dan disukai oleh masyarakat.

Koordinator Tim Pengabdian, Muhtadi menyebutkan bahwa kegiatan PDB di Kaligentong ini mendapatkan dukungan pendanaan dari Direktorat Riset, Teknologi, dan Pengabdian pada Masyarakat (DRTPM) Pendidikan Tinggi dan UMS Tahun Anggaran 2024. (Maysali/Humas)