You are currently viewing Serunya Berburu Takjil di Sekitar Kampus UMS, Tempat Ngabuburit di Sukoharjo Bertabur Jajanan Enak

Serunya Berburu Takjil di Sekitar Kampus UMS, Tempat Ngabuburit di Sukoharjo Bertabur Jajanan Enak

TRIBUNTRAVEL.COM – Mencari tempat ngabuburit di sekitar SukoharjoJawa Tengah bukanlah perkara yang sulit.

Sebagai kota besar, Sukoharjo memiliki sejumlah tempat ngabuburit yang seru untuk dikunjungi sebelum waktu berbuka tiba.

Satu di antaranya tempat ngabuburit di Sukoharjo yang cukup populer yakni ada kawasan kampus Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS).

Sudah bukan rahasia lagi jika sekitar kampus UMS menjadi tempat ngabuburit banyak orang.

Tak hanya dari warga Sukoharjo, bahkan dari Solo dan sekitarnya juga kerap ngabuburit di sekitar kampus UMS.

Hal ini tak lain berkat daya tarik kampus UMS itu sendiri yang setiap hari selalu padat.

Selama Ramadhan, di sekeliling kampung UMS hampir tak pernah lenggang.

Dikatakan demikian karena saat Ramadhan tiba, jalanan sekitar kampus UMS akan tampak bak pasar tumpah.

Selain padat oleh kendaraan, di kanan dan kiri jalan juga dipenuhi oleh penjaja takjil.

Total ada puluhan pedangang kaki lima berjajar rapih memenuhi area sekitar kampus UMS sepanjang sore.

Tak heran jika kampus UMS banyak jadi incaran para mahasiswa untuk berburu takjil sebelum berbuka puasa.

Penasaran dengan keramaiannya, TribunTravel lantas datang langsung ke lokasi pada Selasa, (4/4/2023).

Setibanya di kampus UMS terlihat jalanan mulai dipadati kendaraan sejak pukul 15.30 WIB.

Selepas watku ashar, para pedagang sudah mulai bersiap menjajakan dagangannya di pinggir jalan.

Satu per satu dari mereka tersenyum lebar sambil menawarkan jajanan yang mereka jual untuk orang-orang yang sedang berlalu-lalang.

Terlihat dagangan yang mereka bawa juga cukup variatif dan punya banyak pilihan.

Mayoritas di antara takjil yang dijajakan di sekitar kampus UMS adalah jajanan kaki lima.

Di antaranya seperti bakso goreng, telur gulung, batagor, sate kenyil, aneka gorengan, dan lain-lain.

Namun selain jajanan, ada juga beberapa pedagang yang menjual aneka minuman sebagai pelepas dahaga.

Mulai dari es buah, es teh, es kuwut, es jeruk, dan masih banyak lagi.

Tak ketinggalan ada juga beberapa yang memilih menjual makanan berat seperti nasi pecel, nasi dengan lauk pauk, dan lain-lain.

Hal ini tentu menjadi daya tarik tersendiri bagi para pengunjung yang bingung menentukan menu buka puasa.

Sebab masyarakat bisa datang langsung ke kampus UMS untuk membeli menu buka puasa atau takjil yang diinginkan.

Pilihannya cukup banyak jadi bisa dibeli sesuai selera masing-masing.

Selain lengkap, aneka takjil dan makanan buka puasa di sekitar kampus UMS juga murah meriah.

Harganya juga standar jajanan kaki lima yang dibandero dengan kisaran Rp 1 ribu hingga Rp 10 ribuan.

Sangat cocok di kantong mahasiswa yang ingin makan enak tapi anti kantong kosong.

Sebab di sini kamu bisa banyak mencicipi makanan hanya dengan bujet minimal.

Jika penasaran dengan keramaiannya, pasar takjil sekitar kampus UMS ini dibuka setiap hari.

Tidak ada jam operasional tertentu, namun biasanya pedagang akan berjualan dari pukul 15.00 WIB hingga malam hari.

Dari jam tersebut, waktu yang tepat berkunjung ke kampus UMS sekira pukul 16.00-17.00 WIB.

Sebab saat ini takjil yang jadi favorit banyak orang masih lengkap tersedia.

Selain itu juga belum terlalu padat jadi kamu tak perlu antre lama untuk membeli jajan yang diinginkan.

Adapun untuk lokasinya, aneka takjil di sekitar kampus UMS bisa kamu kunjungi di Pabelan, Kec Kartasura, Sukoharjo, Jawa Tengah.

Sumber : https://travel.tribunnews.com/2023/04/11/serunya-berburu-takjil-di-sekitar-kampus-ums-tempat-ngabuburit-di-sukoharjo-bertabur-jajanan-enak?page=all