You are currently viewing Dankodiklat AU Silaturahmi dan Tukar Pikiran dengan Pimpinan UMS

Dankodiklat AU Silaturahmi dan Tukar Pikiran dengan Pimpinan UMS

  • Post author:
  • Post category:Berita

Senin (21/10/19) sore, Rektor Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si kedatangan tamu spesial. Tamu kali ini adalah Komandan Komando Pembinaan Doktrin, Pendidikan dan Latihan Angkatan Udara (Dankodiklat AU), Marsda TNI Tatang Harlyansyah, S.E., M.M yang ditemani Komandan Lanud Adi Soemarmo, Kolonel Pnb Adrian P Damanik, S.T.

Ditemani perwira lainnya, Dankodiklat AU diterima Rektor bersama para Wakil Rektor lainnya. Mereka diterima di Ruang Tamu Rektor. Prof. Dr. Sofyan Anif, M.Si didampingi Wakil Rektor I Dr. Muhammad Da’i, M.Si, Wakil Rektor III Taufik, S.Psi, M.Si, Ph.D, Wakil Rektor IV Drs. Muhammad Musiyam, M.T dan Kepala Biro Hukum UMS Bambang Sukoco, S.H., M.H.

Maksud kedatangannya adalah untuk bersilaturahmi dan saling bertukar pikiran serta menjajaki sejumlah peluang kerjasama. Tatang memberikan apresiasi yang tinggi terhadap keberhasilan yang telah dicapai oleh UMS saat ini. Hal ini menunjukkan bahwa pengelolaan perguruan tinggi ini sudah berada di jalur yang tepat dan sangat mumpuni untuk bersaing dengan perguruan-perguruan terkemuka lainnya di tanah air maupun di kancah internasional. Dia berharap ada kerjasama antara TNI AU dengan UMS dalam mewujudkan sumber daya manusia yang berkualitas. (Bangkit/Humas)