KKN MAs Tim 60 Lakukan Pemeriksaan Skrinning IVA Guna Deteksi Dini Kanker Serviks pada Wanita di PKD Tegalmade

Tulisan dari Tim KKN MAs 2024 tidak mewakili pandangan dari redaksi News UMS

Sukoharjo, 27 Agustus 2024-Tim KKN MAs 60 yang sedang bertugas di Desa Tegalmade, turut berperan aktif dalam kegiatan pemeriksaan Inspeksi Visual Asam Asetat (IVA) untuk deteksi dini kanker serviks. Kegiatan ini berlangsung pada hari Selasa, 27 Agustus 2024, bekerja sama dengan bidan desa setempat.

Pemeriksaan IVA ini merupakan bagian dari upaya pencegahan dan deteksi dini kanker serviks. Mahasiswa KKN, yang terdiri dari berbagai disiplin ilmu, membantu dalam berbagai aspek, pendaftaran peserta, hingga pendampingan selama pemeriksaan.

Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran masyarakat desa akan pentingnya pemeriksaan kesehatan rutin dan deteksi dini kanker serviks, serta memperkuat hubungan antara akademisi dan masyarakat dalam upaya kesehatan publik.

Kegiatan diakhiri dengan berbagi informasi antar Bidan setempat dan Tim KKN MAs. Berharap dengan kegiatan dapat menambah informasi dan akan